Olahraga

BBL (Banda Aceh Basketball League)

Akhirnya tiba saatnya bagi para abas (anak basket) di Banda Aceh untuk bisa unjuk kebolehan lagi, mungkin kabar ini udah mulai tersebar diantara klub basket serta para penikmat olahraga yang satu ini. Pastinya banyak banget yang udah rindu untuk menyaksikan event basket yang kali ini akan dikemas dalam bentuk sebuah liga. Kerinduan ini mungkin dikarenakan bahwa olahraga bola basket khusunya di banda aceh, selama beberapa tahun ini seperti jalan ditempat. Apalagi penyebabnya kalo bukan hampir tidak pernah adanya event yang bisa menarik animo masyarakat untuk menyaksikan olahraga ini.

Untuk musim pertamanya BBL akan diikuti oleh 9 klub dari Banda Aceh seperti, ALBC, ARAI, CUPPER, FOXER, OCEAN, PANGPOL, RAJAWALI, TIGERS dan OZZORA. Sesuai jadwal, BBL akan dibuka pada tanggal 2 April 2011. Rencananya sih, untuk pembukaannya BBL akan diresmikan oleh pengurus PERBASI Banda Aceh.

Semoga semua yang terlibat didalamnya tetap bersifat dan berperilaku positif, sehingga pelaksanaan liga ini akan memberikan dampak yang baik hingga musim pertama BBL ini usai serta untuk kemajuan olahraga basket itu sendiri kedepannya. Karena melalui BBL inilah kita dapat membuktikan bahwa kecintaan terhadap olahraga bola basket, khususnya di Banda Aceh masih tetap tinggi.

SMAN 9 Juara Basket
BANDA ACEH - Tim basket SMAN 9 Banda Aceh tampil sebagai juara dalam turnamen bola basket berlabel ‘SMA Negeri 1 Basketball Competition’. Gelar ini disandang tim asuhan Roy Zulfan setelah mengalahkan SMAN 1 Banda Aceh dengan skor 33-14 di GOR KONI Aceh, Minggu (10/4) petang. Sedangkan gelar juara III diraih SMAN 3 Banda Aceh usai menang atas MAN Model Banda Aceh dengan skor 43-38. Turnamen tersebut ditutup oleh Kepala SMAN 1 Banda Aceh, Drs Syarifuddin Ibrahim.

Turun dalam partai pamungkas kemarin, SMAN 9 diperkuat T Rahmat Iqbal, Muhammad dan Akbar Juleo. Sedangkan SMAN 1 menurunkan Yogi Kurniawan dan Gustiansyah. Penampilan cemerlang anak-anak SMAN 9 membuat mereka unggul di kuarter pertama dengan skor 11-0. Ketinggalan ini memaksa awak SMAN 1 untuk memberi perlawanan di kuarter kedua. Hanya saja kubu SMAN 9 tetap unggul di kuarter kedua dengan skor 19-3.

Ketinggalan ini tak mematahkan semangat anak-anak SMAN 1 yang kalah tinggi secara postur tubuh dengan lawannya. Perebutan kuarter ketiga kembali berlangsung alot setelah tim asuhan Rony terus mengejar poin. Tapi anak-anak SMAN 9 masih memimpin di kuarter ketiga dengan skor 24-9. Bermain di kuarter keempat, anak-anak SMAN 1 berusaha untuk mengumpulkan poin lebih banyak lagi. Namun, awak SMAN 9 yang berambisi menjadi juara mampu mengunci kemenangan di kuarter keempat dengan skor 33-14.

Ketua Panitia, T Irzal Riski Mauliansyah mengatakan, keberhasilan SMAN 9 menjuarai turnamen ini berhak atas uang pembinaan Rp 1.5 Juta plus piala bergilir dan tropi. Sedangkan SMAN 1 yang menempati juara II memperoleh hadiah uang Rp 1 Juta plus tropi. Juara III yang diraih SMAN 3 mendapatkan uang pembinaan Rp 600 ribu plus tropi.

“Gelar tim favorit diberikan kepada SMAN 1 Banda Aceh dan berhak atas uang Rp 300 ribu serta pemain bergelar Most Valuable Player (MVP) dinobatkan kepada Yogi Kurniawan dari SMAN 1,” ujar Riski yang didampingi Koordinator Acara, Rahmat Capelo dan M Aggi Permadi

Tim Basket Aceh Sengat Scorpio

BANDA ACEH - Tim bayangan Pelatda Basket Aceh yang sedang menjalani rangkaian try-out di Jakarta, berhasil memenangkan pertandingan pertama melawan Scorpio dengan skor, 105-50 di GOR Hall C Senayan, Jakarta, Sabtu (22/5).

Berdasarkan laporan Ketua Umum Perbasi Aceh, dr Lukman Hasibuan, dalam laga tersebut, tim Aceh menerapkan strategi man to man press full court yang membuat Scorpio tidak dapat mengembangkan permainan. Hasilnya, kuarter 1, tim Pelatda Aceh langsung unggul, 26-13.

Pada kuarter kedua, anak-anak Aceh makin jauh meninggalkan lawannya usai memimpin, 55-23. Begitu juga di kuarter ketiga dan keempat, dimana tim bayangan Pelatda Aceh tersebut terus mendominasi pertandingan dengan unggul, 73-38 pada akhir kuarter ketiga dan menutup pertandingan dengan skor akhir, 105-50.

Diterangkan dr Lukman, selain menjajal Scorpio, tim Aceh juga akan menantang klub Kobatama, NSH GMC di Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Minggu (23/5) malam.

“Rangkaian try-out ini bertujuan untuk menempa mental anak-anak,” jelas dr Lukman yang menyatakan, tim Pelatda PON Aceh itu berkomposisi pemain yaitu, Iqbal Firdaus, Hakim, Surliyadin, M Gigih, M Akbar Aulia, Fitra, Pendi, Encep Farlan, Irwan, dan Kevin Amanda.(pon)

Basket Aceh Gemilang

BANDA ACEH - Tim Basket PIMNAD Aceh yang full bermaterikan pemain bayangan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Pra-PON XVIII Tahun 2012 Riau, berhasil meraih hasil gemilang setelah menaklukkan dua tim dari Bandung dalam pertandingan turnamen simulasi di ‘Kota Kembang’ tersebut.

Turnamen yang diikuti enam tim basket Kota Bandung itu merupakan inisiatif tim Bakset Aceh dalam rangka mematangkan skill dan mental bertanding para atlet. Dalam pertadingan pertama melawan tim Divisi I Jabar Champ Bandung, anak-anak Aceh berhasil meraih kemenangan dengan skor, 109-63 di GOR Trinitas Bandung, Selasa (1/6) sore. Pada awal pertandingan, kedua tim mengakhiri quarter pertama dengan skor imbang, 17-17. Tapi, di kuarter kedua anak-anak Aceh perlahan mulai unggul dengan 49-31, quarter ketiga 79-43, dan di quarter terakhir mentaskan pertandingan dengan marka, 109-63.

Dalam pertandingan perdana tersebut, tampil sebagai penyumbang angka terbanyak untuk kubu Aceh, Gigih 14 poin, Surliyadin 12 poin, Sadeq Imam dan Iqbal masing-masing 10 poin. Selanjutnya, Fitra Akbar, Encep 9 poin, Syaiful 8 poin, serta Kevin dan Asenk Roni 6 poin. Sedangkan pada pertandingan kedua di GOR Tunas, Bandung, Rabu (2/6) malam, skuadra Tanah Rencong kembali membukukan kemenangan atas Bandung Utama dengan skor, 71-52. Pemain Bandung Utama merupakan pemain-pemain berpengalaman dari eks Liga Basket Indonesia (IBL) yang telah berhenti bermain karena alasan bekerja, berkeluarga, dan sebagainya.

Pemain tersebut, seperti Firman serta Hengki dkk, pada dua tahun lalu masih memperkuat tim IBL, Garuda Bandung dan Indonesia Muda Jakarta. Menilik kekuatan Bandung Utama itu, tak heran pertandingan tersebut berlangsung dengan ketat dan sangat bermanfaat bagi pemain-pemain muda Pelatda Aceh yang memang sedang menimba ilmu serta pengalaman bermain basket. Semangat pemain Aceh terlihat setelah unggul di quarter pertama dengan skor 13-5, quarter kedua 32-17, quarter ketiga 50-37, dan quarter terakhir 71-52. Pencetak angka untuk kubu Aceh, Akbar 12 poin, Saiful dan Imam masing-masing 11 poin, Sadeq dan Surliyadin masing-masing 8 poin, Iqbal, Gigih, Fendi masing-masing mengemas 4 poin.

Pelatih Basket PIMNAD Aceh, dr Lukman Hasibuan kepada Serambi, kemarin, mengatakan, dalam pertandingan-pertandingan simulasi itu dia lebih fokus memberi kesempatan kepada 10 pemain bayangan Pelatda Porwil/PON Aceh. Hal ini supaya mereka lebih banyak bermain dan mendapatkan pengalaman. Kesepuluh pemain bayangan Pelatda Aceh tersebut adalah Surliyadin, Gigih, Iqbal, Akbar, Kevin, Hakem, Farlan, Fendi, Fitra, dan Irwan.

“Kita juga sedang mencoba konsisten dengan strategi defense man to man half court dan full court. Kedua pertandingan tersebut langsung disaksikan oleh Sekretaris Umum Pengprov Perbasi Aceh, Aswar yang baru mengikuti Rakernas PB Perbasi di Jakarta. Beliau langsung memantau kemajuan dan keadaan anak-anak basket Aceh yang ada di mess PIMNAD Putra Aceh di Bandung,” ujar Lukman Hasibuan.

Menurut Lukman Hasibuan, turnamen simulasi tersebut dilakukan dengan sistem setengah kompetisi dimana setiap tim bertemu satu kali dan dilakukan di lapangan yang digilir di tempat tim-tim peserta melakukan latihan rutinnya. Adapun tim-tim yang berpartisipasi, sebutnya, PIMNAD Aceh, Champ Bandung, Bandung Utama, Tunas Bandung, ITB, dan Porda Kabupaten Bandung. “Kita berharap turnamen simulasi ini bisa menambah pengalaman dan semangat bagi tim Basket Aceh dalam pertandingan selanjutnya,” harap Lukman Hasibuan.

Followers

Pasang Iklan Rumah Wirausaha

Link Blog

NEWS

« »
« »
« »
Get this widget
 

Copyright © 2009 by Ricky Ikhwan

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger